Peluang Usaha    Hobby    Budaya    Kerajinan    Wisata    Oto    Tekno    Olah Raga    Kuliner    Seleb    Pendidikan    Kesehatan    Seks    Modis    Amatir   
Home » , , , , » Menyaksikan fajar mistis dari Punthuk Setumbu

Menyaksikan fajar mistis dari Punthuk Setumbu

Posted by KANG LINTAS on Sabtu, 22 November 2014

Sebagian orang tentu sudah mafhum dengan keelokan Candi Borobudur yang terletak di Magelang, Jawa Tengah. Kita dapat menyaksikannya dari jarak dekat, mengamati relief dan stupa yang dibuat dengan citarasa seni tinggi. Selain menyaksikannya dari jarak dekat, ada cara lain untuk mengagumi keindahannya, yaitu dengan melihatnya dari ketinggian bukit. Bukankah sesuatu yang dilihat dari kejauhan kadang justru menambah keelokan?

Tempat yang cocok untuk menyaksikan Candi Borobudur dari ketinggian bukit adalah bukit Punthuk Setumbu di Desa Karangrejo, Kecamatan Borobudur, Magelang yang berjarak sekitar 4 kilometer dari Candi Borobudur ke arah barat (Purworejo). Jangan segan bertanya kepada penduduk sekitar jika tak dapat menemukan jalan ke bukit ini, sebab bukit ini sudah cukup dikenal sebagai tempat tujuan wisata di Kecamatan Borobudur.

Waktu terbaik berkunjung ke bukit ini adalah dinihari agar kita dapat menyaksikan Candi Borobudur diantara lautan kabut dan siraman cahaya matahari terbit dari balik Gunung Merapi. Berharaplah cuaca cerah sehingga kita dapat menyaksikan pemandangan mistis bagaikan berada di negeri khayangan.











Sumber : https://id.berita.yahoo.com/foto/menyaksikan-fajar-mistis-dari-punthuk-setumbu-slideshow/menyaksikan-fajar-dari-punthuk-setumbu-photo-1396847789548.html

SHARE :
Kang Lintas
 
 
Copyright © 2014 KANG LINTAS. All Rights Reserved. Powered by Lintas Daerah
Template by Creating Website and Kang Lintas